BengkuluBerita

Penyegaran Organisasi Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya Mutasi 8 Perwira

508
×

Penyegaran Organisasi Kapolda Bengkulu Irjen Pol Armed Wijaya Mutasi 8 Perwira

Sebarkan artikel ini
Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi
Kabid Humas Polda Bengkulu, Kombes Pol Anuardi

Bengkulu – Kapolda Bengkulu, Irjen. Pol. Armed Wijaya kembali melakukan mutasi dilingkungan jajaran Polda Bengkulu. Mutasi di jajaran Polda Bengkulu ini tertuang dalam surat telegram bernomor: ST/134/KEP/2024 tanggal 30 April 2024. Dalam surat telegram itu sebanyak 8 orang perwira di mutasi, baik ditingkat Polisi Daerah (Polda) hingga tingkat Polisi Resor (Polres) dan Polisi Sektor (Polsek).

Adapun kedelapan perwira menengah ( pamen ) dan perwira pertama ( pama ) yang dimutasi dan mendapat promosi jabatan tersebut diantaranya :

  1. Kompol. Chusnul Qomar, jabatan lama yakni Wakapolres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru menjadi Pejabat Sementara (PS) Kabagbekum Rolog Polda Bengkulu.
  2. Kompol. Kadek Suwantoro, jabatan lama yakni Kapolsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru menjadi Wakapolres Bengkulu Utara Polda Bengkulu.
  3. AKP. Agus Norman, jabatan lama yakni Kasipasdal Subditdalmas Ditsamapta Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru menjadi Kapolsek Gading Cempaka Polresta Bengkulu Polda Bengkulu.
  4. Kompol. Enggarsah Alimbaldi, jabatan lama yakni Wakapolres Kaur Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru menjadi PS Kasubditgakmum Ditpolairud Polda Bengkulu.
  5. Kompol. Indramawan Kusuma Trisna, jabatan lama Kasubbagmutjab Bagbinkar RO SDM Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Kaur Polda Bengkulu.
  6. AKP. Muhammad Gargarin Friyandi, jabatan lama sebagai PS Kasubbagselek Bagdalpers RO SDM Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru sebagai PS Kasubbagmutjab Bagbinkar RO SDM Polda Bengkulu
  7. Ipda. Slamet Ambyah, jabatan lama sebagai Kapolsek Kaur Utara Polres Kaur Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru sebagai Pama Polres Seluma Polda Bengkulu.
  8. Ipda. Novaldy Dewanda Baskara, jabatan lama sebagai PS Panit 2 Unit 2 Subdit 3 Ditreskrimsus Polda Bengkulu, diangkat dalam jabatan baru sebagai Kapolsek Kaur Utara Polres Kaur Polda Bengkulu.

Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Armed Wijaya melalui Kabid Humas Polda Bengkulu, Anuardi membenarkan adanya mutasi yang dilakukan di kepolisian daerah Bengkulu dan jajaran.

BACA JUGA:  Arie Septia Adinata dan Sumarno Jalani Gladi Pelantikan di Monas

“Ya benar, ada beberapa personel perwira yang dilakukan mutasi,” ungkap Kabid Humas Polda Bengkulu.

Mutasi merupakan hal yang biasa terjadi di tubuh Polri, ini dilakukan dalam rangka penyegaran organisasi.

“Mutasi ini biasa terjadi di tubuh polri, sebagi bentuk penyegaran dalam organisasi,” lanjutnya.

BACA JUGA:  Selama Ops Musang Nala II 2022 Polda Bengkulu dan Jajaran Amankan 100 Tersangka

Selain itu, personel yang dimutasi agar dapat segera beradaptasi di wilayahnya yang baru dan melanjutkan program-program sebelumnya

“Diharapkan untuk setiap personel yang dimutasi agar dapat segera beradaptasi di tempat barunya,” Pungkas Kabid Humas. (Ar1)

BACA JUGA:  Amankan G20 Polda Bengkulu Lepas 105 Personil Brimob Back Up Polda Bali