BeritaBerita UtamaInternasionalPeristiwa

Menegangkan, Pria Rusia Tewas Diterkam Hiu di Laut Merah Mesir

833
×

Menegangkan, Pria Rusia Tewas Diterkam Hiu di Laut Merah Mesir

Sebarkan artikel ini

TIRTAPOS.COM – Kejadian menegangkan kembali terjadi saat seorang pria asal negara Rusia tewas diterkam ikan hiu di resor Hurghada, Laut Merah Mesir.

 

Dilansir dari Reuters, Sabtu (10/6), warga Rusia itu mendapat serangan dari ikan monster di sekitar pantai Laut Merah Mesir.

 

Hal tersebut dikonfirmasi secara langsung oleh Kementerian Lingkungan Mesir lewat unggahan di Facebook resminya.

BACA JUGA:  Berikut Jadwal Pendaftaran dan Persyaratan Taruna Akpol Polri Tahun 2022

Kejadian itu pun membuat tim dari Kementerian Lingkungan Mesir dan sejumlah lembaga lainnya langsung turun tangan ke lokasi kejadian.

 

Tak berselang lama, mereka pun berhasil menangkap ikan hiu macan tersebut beserta jenazah yang tewas usai dimakan ikan hiu.

 

Pasca kejadian itu, otoritas keamanan setempat mengeluarkan larangan untuk berenang, snorkeling dan kegiatan olahraga air lainnya di sejumlah pantai dekat lokasi kejadian.

BACA JUGA:  Polisi Geledah Kantor Bawaslu Kaur, Sita Berkas Dana Hibah Pilkada 2020
BACA JUGA:  Modus Korupsi Eks Kepala Bea Cukai Makassar Andhi Pramono: Sebagai Broker dan Terima Fee

Seorang penyelam yang tiba di lokasi tak lama setelah serangan terjadi mengatakan, orang-orang di sekitar langsung menolong korban setelah penjaga pantai dari hotel terdekat membunyikan alarm.

 

Di sisi lain, kantor berita Rusia bernama TASS mengabarkan bahwa pria kelahiran 1999 yang tewas diterkam hiu macan itu bukan wisatawan karena telah lama tinggal di Mesir.

BACA JUGA:  Hasil Seleksi Calon Anggota Bawaslu Kabupaten dan Kota di Bengkulu Diumumkan, Siap Mengikuti Uji Kelayakan dan Kepatuhan

Diketahui, video tersebut viral dalam unggahan di kanal resminya di Telegram pada Jumat (9/7/2023).